Permandian Boro Boro Kendari, Destinasi Wisata Alami di Sulawesi Tenggara
Assalamualaikum wr. wb.
Apakah kalian sudah mengetahui tentang Permandian Boro Boro? Atau mungkin belum pernah mendengarnya sama sekali. Baiklah, dalam tulisan kali ini saya akan sedikit membahas tentang permandian Boro Boro.
Permandian Boro Boro adalah tempat wisata berbentuk sungai alami yang mungkin masih cukup asing terdengar di telinga warga Sulawesi tenggara, namun permandian ini sudah cukup terkenal bagi warga kabupaten Konawe Selatan. Permandian ini terletak di desa Boro Boro R, kecamatan Ronomeeto, kabupaten Konawe Selatan, Provinsi Sulawesi Tenggara. Permandian Boro Boro berjarak kurang lebih 20 km dari kota Kendari dan memakan waktu kurang lebih 30 menit untuk bisa sampai ke sana, dan perjalanan menuju ke tempat itu pun akan sangat lancar tanpa hambatan karena semua kondisi jalannya sudah bagus. Sesampainya disana kita perlu membayar biaya masuk 10 ribu rupiah untuk satu motor dan saya belum mengetahui secara pasti berapa biaya jika kita masuk menggunakan mobil.
Permandian Boro Boro adalah suatu sungai alami di desa Boro Boro yang sumber mata airnya berasal dari kawasan hutan. Kabarnya tempat wisata ini belum dikelola oleh pemerintah setempat dan saat ini hanya di kelola oleh penduduk sekitar. Sungai di tempat ini cukup indah jika di jadikan pilihan untuk tempat berlibur karena airnya itu mengalir jernih, sepanjang aliran sungai Boro boro ini biasa digunakan oleh banyak pengunjung untuk mandi mandi, berenang, berendam, atau hanya sekedar duduk duduk di atas batu sembari berfoto foto untuk mengabadikan moment di tempat ini, dan disini juga terdapat gazebo yang bisa di gunakan untuk anda bersantai bersama teman ataupun keluarga yang dapat di sewa dari penduduk setempat. Kita juga bisa menyusuri sungai ini lebih jauh ke dalam hutan untuk merasakan air yang lebih jernih, oleh sebab itu tempat ini lumayan untuk mencari kesegaran dan mandi di air sungai yang masih sangat alami, serta sebagai salah satu alternative wisata yang ada di kendari selain pantai. Permandian Boro Boro juga terus melakukan pembenahan supaya bisa terlihat lebih indah oleh pengunjung, seperti memperbanyak jumlah gazebo dan memberikannya cat warna warni.
Baca Juga:
Sebaiknya jika kita ingin pergi ke tempat ini maka jangan pergi pada saat musim kemarau, karena aliran air di sugai ini akan sedikit jadi sedikit kurang enak jika dipakai untuk berenang. Tapi sebaiknya kita juga jangan pergi pergi pada saat cuaca hujan lebat dan deras karena untuk menghindari hal hal yang tidak di inginkan seperti banjir bandang yang sering terjadi di sungai ini. Dan yang terakhir sebaiknya kita upayakan untuk tidak membuang sampah sembarangan di tempat ini supaya tetap indah dan tidak mencemari lingkungan.
Itulah sedikit tulisan dari saya mengenai permandian Boro Boro, mohon maaf jika terdapat kesalahan baik dari kata kata ataupun yang lainnya,, terima kasih. Wassalamualaikum wr. wb.
Di bawah ini ada beberapa foto suasana dari permandian Boro Boro.
Sumber Foto: Sri Sukma Ayu
2 comments for "Permandian Boro Boro Kendari, Destinasi Wisata Alami di Sulawesi Tenggara"